Security Update Untuk Mozilla Firefox 3

Kamis, 24 Maret 2011

firefox_

Walaupun Firefox 4 baru saja diluncurkan, Mozilla tidak lantas meninggalkan para penggunanya yang masih setia menggunakan Firefox 3. Baru saja terdeteksi ada masalah keamanan yang harus segera diperbaiki, dan Mozzila telah memberikan patch khusus untuk Firefox 3.

Seperti dilaporkan Comodo Group, Inc., masalah keamanan ini sangat rentan. Hal ini berkaitan dengan banyaknya website yang menerbitkan sertifikat HTTPS/SSL palsu, sehingga merugikan pengguna untuk mendapatkan username dan password mereka, atau yang lebih parah lagi adalah menyisipkan malware yang secara tak sengaja ter-download oleh pengguna.

Untuk para pengguna Firefox 4 tidak perlu terlalu cemas, karena Firefox 4 dapat mengenali sertifikat palsu ini dan men-block secara otomatis. Dan untuk pengguna Firefox 3 harus meng-update lewat menu Help>Check For Update. Atau dengan men-download langsung lewat situs resminya. Mozilla sendiri menyarankan para pengguna untuk beralih menggunakan Firefox 4, karena versi ini lebih baik dari versi sebelumnya. Tapi para pengguna Firefox 3 tetap dapat menggunakan browser kesayangannya dan tetap up-to-date. Masalah-masalah seperti ini akan terus muncul seiring dengan jalannya waktu. Diharapkan, selain mengurusi aktifitas mereka di dunia maya, para pengguna juga secara teratur memperhatikan browser mereka agar terhindar dari masalah-masalah ini.

Untuk download Firefox 3.6.16 bisa klik di sini.

0 comment(s):

Posting Komentar

Ad
 
 
 

Followers